
SUKABUMI- Al Umanaa Early & Primary School menjalin kolaborasi dengan The TamTam Therapy Centre dalam upaya memperkuat deteksi dini kebutuhan belajar dan perkembangan anak melalui program asesmen tumbuh kembang dan kesiapan sekolah. Kegiatan asesmen ini diikuti oleh 22 murid dari jenjang Early Years hingga Primary, berlangsung secara kondusif dan penuh antusiasme dari pihak sekolah. Turut menghadrikan para orang tua dan juga guru dalam program asesmen ini.
Hatfina Dini, Kepala Sekolah Al Umanaa Early & Primary School, menegaskan bahwa asesmen bukan hanya proses pemeriksaan, tetapi langkah strategis untuk memahami setiap anak secara lebih mendalam. Menurutnya, sekolah memerlukan pendekatan profesional agar dapat memberikan pendidikan yang tepat dan mendukung potensi tiap murid.
“Hari ini kita baru saja melakukan asesmen yang berkolaborasi dengan The TamTam Therapy Centre untuk 22 murid kami. Dan alhamdulillah asesmen berjalan dengan sangat lancar. Menurut guru-guru ada tiga kata untuk hari ini: wow, sat set, dan alhamdulillah.” ujar Fina saat ditemui di sekolah, (12/11) di Sukabumi.
Ia menambahkan bahwa asesmen bertujuan untuk memberikan gambaran menyeluruh mengenai perkembangan anak, baik dari aspek bahasa, sosial, motorik, maupun perilaku.
“Tujuan dari asesmen ini adalah untuk bisa mengobservasi anak-anak kami sehingga pertumbuhan mereka bisa lebih optimal lagi,” tambah dia.
Kolaborasi ini menjadi salah satu bentuk komitmen Al Umanaa untuk menyediakan lingkungan belajar yang responsif dan inklusif terhadap kebutuhan perkembangan setiap murid. Dengan dukungan The TamTam Therapy Centre sebagai pusat terapi tumbuh kembang anak, sekolah berharap dapat memberikan intervensi yang lebih tepat, efektif, dan berbasis data perkembangan.
Selama sesi asesmen berlangsung, guru-guru turut mengamati prosesnya secara langsung. Mereka menyampaikan bahwa pelaksanaan asesmen kali ini membuka wawasan baru mengenai bagaimana mengidentifikasi kebutuhan siswa sejak dini serta memahami variabel perkembangan yang sebelumnya belum terlihat secara kasat mata.
“Terima kasih The TamTam Therapy Centre untuk program asesmennya, sampai jumpa,” tutup Fina.

Direktur Marketing dan Kerja Sama The TamTam Therapy Centre, Ferik Trianda berharap kegiatan asesmen ini menjadi langkah awal bagi kedua lembaga untuk memperluas kolaborasi dalam memastikan pendidikan yang lebih inklusif, adaptif, dan berpihak pada kebutuhan anak. Hasil asesmen ini dapat menjadi dasar yang kuat bagi sekolah dan orang tua dalam mengambil keputusan terkait stimulasi dan dukungan yang diperlukan setiap murid.
“Kami berharap kerja sama ini terus berjalan dan kami sangat meyakini bahwa setiap anak punya potensi yang bagus asal kita tahu bagaimana keadaan Si Kecil saat mengikuti proses belajar mengajar, apakah mereka siap atau tidak siap,” ungkap Ferik Trianda, Direktur Marketing dan Kerjasama The TamTam Therapy Centre.
Dengan kerja sama yang terbangun, Al Umanaa Early & Primary School dan The TamTam Therapy Centre berkomitmen menghadirkan pengalaman belajar yang lebih bermakna dan berorientasi pada perkembangan optimal anak–anak di Sukabumi. (RYLA)